Model Rumah Sederhana Yang Modern Sebagai Pilihan Yang Tepat

Semua orang tentunya memimpikan rumah yang nyaman dan indah untuk ditinggali. Memang mayorias menginginkan rumah yang luas tetapi pada kenyataannya tidak banyak yang mampu untuk membeli rumah yang luas. Apabila anda hanya bisa membeli lahan yang kecil tidak berarti anda harus berkecil hati karena anda bisa membuat rumah yang modern dan cantik. Ada beberapa pilihan model rumah sederhana yang cantik yang bisa anda aplikasikan untuk menciptakan hunian yang modern dan nyaan. Memang bagi kebanyakan pemilik rumah baru akan merasakan kesulitan untuk membuat perencanaan desain rumah modern yang cocok dengan anggaran mereka. Dalam hal ini kita sebenarnya bisa mengambil atau mengadaptasi model rumah sederhana melalui beberapa sumber. Anda mungkin bisa membaca buku-buku majalah khusus property atau bisa melihat-lihat iklan rumah sebagai referensi. Tentu saja anda juga bisa menambah referensi dari berbagai blog yang khusus membahas tentang berbagai jenis rumah.


Apapun model rumah sederhana yang akan anda buat ada baiknya anda memperhatikan beberapa macam aspek yang penting. Yang pertama harus kita perhatikan adalah tema yang akan anda bawa dalam rumah anda. Memang saat ini rumah model minimalis sedang populer akan tetapi anda perlu sesuaikan juga dengan kemampuan anda dan juga jiwa anda. Tren yang populer saat ini tidak menjadi acuan bahwa anda juga harus mengikutinya. Anda bisa melawan arus dengan membuat rumah dengan tema traditional. Untuk menimbulkan kesan modern maka anda bisa mengkombinasikan tema tradisional dengan sentuhan kontemporer minimalis baik interior maupun eksterior rumah. Menggabungkan tema tradisional dan kontemporer minimalis bukanlah hal baru dan ini bisa jadi solusi apabila anda ingin memiliki model rumah sederhana tetapi elegan. Sentuhan tradisional membuat kesan sederhana pada rumah, tetapi corak kontemporer minimalis dapat menambahkan kesan modern dan elegan. Ada banyak corak tradisional yang bisa adopsi mulai dari bangunan bercorak Jawa atau Bali. Bangunan bercorak tradisional dari daerah lain, seperti rumah panggung memang jarang diadopsi dan dikombinasikan dengan bangunan modern. Dan tentunya ini menjadi tantangan tersendiri bagi mereka yang ingin mencobanya.


Tidak ada salahnya memang jika anda ingin mengaplikasikan desain rumah panggung atau rumah adat daerah lainnya, dan ingin mengkombinasikannya dengan konsep modern, namun hendaknya anda perhatikan konsepnya dan rencanakan segalanya dengan matang. Dalam hal ini, kehadiran seorang ahli untuk memberikan anda panduan dan pandangan secara professional sangat dibutuhkan untuk memastikan hunian anda nantinya sesuai dengan keinginan, dan juga bertahan lama. Selain membuat model rumah sederhana anda juga perlu untuk memikirkan konsep untuk interior rumah tersebut. Anda masih bisa memadukan gaya tradisional dan modern untuk interior rumah anda. Anda bisa menggunakan model furniture klasik yang bisa terbuat dari kayu atau logam atau kombinasi dari keduanya. Meskipunnya desainnya terkesan sederhana tidak semua furniture klasik tersebut bisa ditemukan di toko mebel. Beberapa malah harus anda pesan secara khusus, sehingga tentunya harganya tidaklah murah. Bahkan dilihat dari bahannya yang berupa kayu berkualitas tinggi pun, kita bisa menaksir harganya yang selangit.

Sebenarnya anda juga bisa menambahkan beberapa aksesoris interior untuk model rumah sederhana anda. Anda bisa memajang koleksi barang lawas anda seperti piringan hitam bekas, kamera dan mesin ketik manual, dan barang-barang kuno lainnya, sebagai daya tarik interior anda. Untuk menambah nilai eksklusif dan artistiknya, sebaiknya benda-benda tersebut anda poles terleih dahulu, entah apakah diganti berbagai bagiannya, di cat ulang, atau lainnya, sehingga akan terlihat indah dan eksklusif saat anda pajang nantinya.
Bila anda mau anda bisa saja mencoba memadukan sentuhan alami pada kamar mandi, dimana anda memasang batu-batu kali pada lantai sebagai pengganti keramik. Atau juga anda bisa mengganti bak air berlapis tegel dengan tempayan tanah liat, selain lebih murah, perawatannya juga sangat mudah. Demikian juga dengan dinding rumah secara keseluruhan anda bisa menggabungkan dinding bertembok dengan dinding batu bata. Dinding batu bata memberikan kesan tradisional sekaligus elegan terlebih apabila dihiasi oleh ornamen-ornamen tradisional. Namun begitu, anda harus bersiap-siap dengan proses perawatannya yang lumayan lebih rumit daripada keramik konvensional. Jangan lupa untuk membaca artikel kami sebelumnya yaitu tentang Warna Lukisan dan Ruangan Serta Foyer


Bagikan ya: Facebook Twitter Google+

Model Rumah Sederhana Yang Modern Sebagai Pilihan Yang Tepat

Posted by Arrumako, Published at 10.09.

Comments Facebook :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar